1. Bagar Hiu
Bagar Hiu ini adalah salah satu kuliner khas kota bengkulu yang berbahan dasar dari daging ikan hiu. Bagar hiu ini juga menjadi salah satu makanan favorit presiden pertama kita sukarno ketika ia sedang menjalani pengasingan di kota bengkulu. Hiu yang di gunakan untuk membuat Bagar ini adalah Hiu Jenis Punai yang mana konon katanya hiu jenis ini dagingnya tidak terlalu amis sehingga sangat cocok jika di masak kuah santan yang mana masak kuah santan ini merupakan salah satu ciri khas masakan masyarakat bengkulu.
2. Gulai Kemba’ang
Gulai Kembaang ini merupakan makanan khas yang biasa di santap oleh masyarakat provinsi bengkulu ketika sedang berbuka puasa. Makanan khas dari muko-muko ini di yakini akan membuat nafsu makan anda semakin bertambah ketika menyantap makanan ini. Gulai kemba’ang ini terbuat dari iga sapi yang di racik dengan bumbu-bumbu bercita rasa gurih, sehingga sangat pas memang jika makanan ini menjadi salah satu menu andalah ketika berbuka puasa. Dan jika sobat ingin mencoba makanan ini sobat bisa mengunjungi daerah Medan Jaya Ipuh Kabupaten Muko-Muko.
3. Kue Tat
Kue Tat ini juga merupakan makanan yang sobat perlu coba karena makanan ini cukup unik dan sangat menarik. Karena pada dasarnya kue ini hampir seperti kue bolu. Namun untuk membuat kue ini memeng di butuhkan ketelitan yang berlebih. Mulai dari adonan yang harus sesuai dengan takaran yang pas kemudian kreatifitas kita dalam membentuk dari model kuenya sehingga tampak lebih cantik. Kue ini sangat sering kita jumpai ketika dalam suasana idul fitri yang mana sebagian besar masyarkat memang membuat kue lezat ini. Untuk campuran kue ini biasanya menggunakan nanas dan kelapa parut atau bisa juga di tambahkan gula merah agar rasa manisnya bertambah yummi.
4. Tempoyak Ikan Patin
Tempoyak memang sering kita jumpai di daerah sumatra khususnya, namun sangka jika ternyata tempoyak bisa juga di gunakan untuk campuran dalam memasak ikan patin. Yap sesui dengan namanya tempoyak ikan patin ini berbahan dasar dari tempoyak dan juga ikan patin. Untuk anda yang belum tahu tempoyak ini merupakan hasil fermentasi dari buah durian. Mungkin sebagian orang yang tidak biasa mencium bau durian tidak suka makanan ini karena memang baunya begitu menyengat. Meski begitu siapa sangka jika di balik bau menyengat itu rasanya begitu nikmat. Makanan ini juga menjadi salah satu makanan favorit warga kota bengkulu, karena memang sebagian besar orang minang sangat suka dengan tempoyak.
5. Rebung Asam Undak Liling
Rebung…! Yap makanan khas bengkulu kali ini berbahan dasar dari batang bumbu muda atau yang lebih sering kenal dengan sebutan rebung. Kita juga sering kali juga melihat olahan rebung dimana-mana namun di provisi bengkulu ini di masak degan cara yang berbeda dan khas. Proses pengolahannya pun terbilang cukup lama karena rebung harus terlebih dahulu di rendam hingga berhari-hari. Proses ini di lakukan untuk mendapatkan rasa asam alami pada rebungnya. Kemudian rebung ini di gulai lalu di campur dengan liling, liling ini adalah siput sawah yang berwaran hitam yang sering di sebut liling oleh masyarakat bengkulu.
6. Pendap
Pendap makanan khas bengkulu yang satu ini memang cukup populer di kalangan masyarkat bengkulu. Karena proses pembuatan dari makanan ini yang tergolong simple dan gampang oleh karena itu banyak orang yang sengaja memilih untuk membuat makanan ini. Bahan dasar utama untuk membuatan pendap adalah ikan yang dicampur dengan bahan-bahan seperti bawang putih, kencur, cabai giling serta kelapa muda dan kemudian dimasak dalam balutan daun talas. Di masak dengan balutan daun talas agar aroma daun yang segar bisa menambah dan menggugah selera makan kita.
7. Lema
Lema ini hampir mirip dengan tempoyak dan sama-sama di buat dengan proses fermentasi. Oleh sebab itu makanan khas rejang ini punya aroma yang menyengat di hidung. Namun meski punya bau yang menyengat namun untuk kualitas rasa sobat bisa acungkan jempol. Lema ini terbuat dari adonan rebung yang di campur dengan ikan air tawar. Kemudian adonan itu di bungkus dengan daun pisang dan di biarkan sampai beberapa hari. Nah untuk anda yang ingin mencobanya anda bisa datang di daerah rejang. Rejang sendiri adalah salah satu kabupaten di provinsi bengkulu.
8. Lepek Binti
Lepek binti ini merupakan salah satumakanan khas tradisional provinsi bengkulu. Lepek binti juga menjadi salah satu menu favorit masyarakat kota bengkulu untuk berbuka puasa. Dan sekarang lepek binti juga banyak yang memproduksi secara masal, karena di nilai punyai nilai ekonomis yang cukup tinggi. Dalam pembuatan Lepek binti dihangatkan didalam bungkus daun pisang. Bahan yang di gunakan untuk membuat lepek binti ini adalah tepung ketan, garam, santan yang didalamnya diisi dengan gilingan daging sapi bercampur bumbu berupa santan, lengkuas dan daun salam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar